Cara Mengubah Font di Bio IG Tanpa Aplikasi

Cara Mengubah Font di Bio IG Tanpa Aplikasi

Share

WhatsApp
Facebook
Twitter

Pernahkah Anda melihat akun IG yang memiliki bio IG estetik dengan tulisan custom yang unik? Biasanya bio di IG bisa Anda custom namun gaya tulisan atau font tersebut tidak bisa Anda ganti. Namun ada beberapa akun IG yang menggunakan bio IG dengan menggunakan gaya tulisan yang unik. Tentu saja hal ini bisa dilakukan oleh semua orang dengan gratis yang membuat akun IG Anda lebih estetik untuk dilihat oleh orang lain. 

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengubah font di bio IG milik Anda. Bagi Anda yang penasaran bagaimana caranya, mari simak pembahasan di bawah ini mengenai cara mengubah font pada bio IG Anda dengan mudah dan gratis. 

Tutorial Mengubah Font Pada Bio IG Anda di Tahun 2022 

Terlihat estetik di dunia maya tentu saja impian semua pengguna internet untuk memamerkan akun sosial media agar terlihat menarik bagi orang banyak. Di sisi lain, hal ini juga digunakan untuk membuat orang lain mau bekerja sama atau mau membeli produk dan jasa yang Anda tawarkan pada akun milik Anda. Untuk itu, jika akun IG Anda adalah akun untuk berbisnis, maka Anda bisa membuatnya untuk terlihat menarik perhatian para calon customer salah satunya dengan mengubah gaya tulisan di font IG.

Berikut adalah tutorial mengubah font pada IG Anda untuk terlihat estetik :

1. Melakukan Login Terlebih Dahulu Pada Aplikasi IG Anda 

Langkah pertama yang harus dilakukan oleh para pengguna yang ingin mengubah font tulisan di bio IG adalah dengan melakukan login terlebih dahulu pada aplikasi IG. Hal ini bisa dilakukan melalui handphone maupun komputer yang Anda punya untuk membuka IG. 

2. Masuk ke Halaman Profil Pada Akun IG Anda

Setelah Anda berhasil login ke dalam akun IG milik Anda, selanjutnya Anda bisa memasuki halaman profil pada akun IG tersebut. Jika Anda menggunakan aplikasi browser, Anda bisa memasuki halaman profil dengan menekan tombol profil di pojok kanan atas. Namun jika Anda menggunakan aplikasi IG di handphone, Anda bisa menekan tombol profil yang terletak pada pojok kanan bawah.

3. Menekan Tulisan Edit Profil 

Maka selanjutnya Anda bisa langsung mengedit profil Anda yang biasanya terletak dibawah rincian bio IG milik Anda. Nantinya Anda akan dibawa ke dalam halaman profil untuk mengisi rincian Informasi seperti bio, alamat email, dan lain sebagainya. 

4. Memilih Bio dan Copy Text yang Ingin Anda Ubah Gaya Tulisannya

Selanjutnya Anda bisa memilih bio dan copy teks pada bio tersebut yang ingin Anda ubah gaya tulisannya. Jika Anda belum memiliki bio sebelumnya, Anda bisa skip langkah ini dan langsung menuju ke langkah nomor 5 dibawah ini. 

5. Mengunjungi Situs http://coolfont.org/ Untuk Memilih Font yang Estetik

Langkah selanjutnya Anda bisa mengunjungi situs http://coolfont.org/ untuk memilih gaya tulisan yang ingin Anda gunakan dalam akun IG tersebut. Nantinya di dalam situs ini Anda bisa melihat banyak sekali font yang unik dan estetik untuk digunakan dalam bio IG.

6. Tempelkan Teks yang Telah Anda Salin dan Ubah Font Sesuai yang Anda Inginkan 

Setelah Anda memasuki situs pada nomor 5 di atas, Anda bisa menempelkan teks yang telah Anda salin sebelumnya ataupun mengisi tulisan apa yang ingin Anda ubah gaya tulisannya ke dalam font yang unik untuk bio Anda. Nantinya ada lebih dari 100 pilihan font yang tentu saja bisa Anda gunakan secara gratis untuk bio IG Anda. Pilih salah satu gaya tulisan yang ingin Anda gunakan dan copy tulisan tersebut untuk menempelkan di bio IG Anda. 

7. Tampielkan Font yang Disalin Pada Situs http://coolfont.org/ Kedalam Bio IG Anda 

Setelah itu Anda bisa langsung menempelkan gaya tulisan yang telah Anda pilih pada situs sebelumnya ke dalam bio IG milik Anda. Anda bisa langsung menekan tombol centang pada pojok kanan atas untuk menyimpan perubahan tersebut. Selesai, Anda bisa merubah font pada bio IG agar lebih estetik dan menarik.

Setelah Anda menyimpan semua pembahasan di atas mengenai cara mengubah font pada bio IG Anda versi seluruh.com, selanjutnya Anda bisa melakukan langkah-langkah diatas secara berurutan jika ingin mengubah bio IG yang lebih menarik agar bisa menarik perhatian orang lain atau calon customer Anda di IG.

Tags:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *