Instagram merupakan aplikasi yang paling banyak digunakan di masyarakat indonesia ini. Tidak heran ada berbagai macam kategori akun-akun instagram, terutama adalah online shop. Ada banyak sekali akun online shop yang menjual suatu produk di instagram, sebelum anda membeli barang di online shop instagram, ada baiknya anda teliti dan hati-hati dalam memilih akun online shop. Apabila anda sudah terlanjur tertipu oleh akun online shop, kami hadir untuk anda dan memberitahu cara melaporkan online shop penipu di instagram.
Berikut beberapa cara melaporkan online shop penipu di Instagram:
1. Cek Nomor Telepon Di Get Contact
Ini adalah tahap awal yang perlu anda lakukan, apabila anda ditipu oleh oknum online shop. Yaitu mengecek nomor telepon di aplikasi get contact. Get Contact adalah salah satu aplikasi crowdsourcing (urun daya) yang bertujuan untuk mengidentifikasi nomor telepon. Pengguna terdahulu akan menandai (tagging) dan kadang kala mencantumkan nama nomor yang pernah melakukan penipuan terhadap mereka. Apabila ada informasi yang bisa anda dapatkan dari Get contact ini, anda bisa menjadikan ini sebagai salah satu bahan untuk melaporkannya ke polisi.
Cara mencari nomor telepon dengan menggunakan Get Contact:
-
- Instal aplikasi Get contact.
- Search nomor telepon di Get contact yang anda ingin cari.
- Setelah itu, anda dapat melihat beberapa tag yang telah diberikan oleh korban penipu sebelumnya.
- Cari tahu apakah ada petunjuk seperti nama dan lain-lain untuk menjadi bahan melapor ke polisi. Hal ini bisa anda lakukan juga untuk mencegah terjadinya penipuan.
Baca juga ini: Cara Jualan Followers Instagram Tanpa Modal
2. Melapor Ke Polisi
Pada bagian ini bukan hal yang asing lagi bagi masyarakat indonesia, apabila ada yang menjadi korban penipuan anda bisa melaporkannya ke pihak yang berwenang.
Cara melapor ke polisi:
-
- Datangi kantor polisi terdekat di daerah anda.
- Datang ke bagian SPKT (Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu) selaku pelaksana tugas pokok di bidang pelayanan kepolisian.
- Penyidikan terhadap suatu tindakan pidana dilaksanakan berdasarkan laporan polisi dan surat polisi penyidikan.
Beberapa berkas yang perlu dipersiapkan:
-
- Bukti percakapan pembeli dan penjual
- bukti transfer
3. Report akun instagram
Instagram ada menyediakan sistem report apabila akun tersebut telah merugikan anda, terutama apabila anda telah tertipu. Anda bisa melakukan ini agar akunnya di takedown dan tidak ada korban selanjutnya.
Bagaimana caranya report akun Instagram yaitu:
-
- Buka akun profil penjual di Instagram yang ingin dilaporkan.
- Ketuk tiga tanda titik (mendatar untuk iPhone, menurun untuk Android) di bagian kanan atas.
- Ketuk Report dan ikuti instruksi yang muncul.
Apabila berhasil, selanjutnya akan diproses oleh pihak instagram.
4. Melaporkan Rekening Online Shop Penipu
Jika anda telah ditipu oleh akun online shop dan telah melakukan transaksi anda bisa melakukan langkah ini untuk melaporkan oknum penipu.
Cara melaporkan rekening online shop penipu yaitu:
-
- Catat nomor rekening, kemudian cek ke situs cekrekening.id.
- Isi data-data di situs tersebut sesuai transaksi yang Anda lakukan, termasuk bukti transaksi.
- Kirim laporan untuk kemudian dilacak oleh pihak yang berwenang.
5. Lapor Ke Lapor.go.id
Pemerintah telah mengembangkan Situs Lapor.go.id untuk menampung aspirasi dan keluhan masyarakat. Hal ini bisa anda lakukan apabila anda telah ditipu oleh oknum online shop.
Bagaimana Caranya lapor.go.id yaitu:
-
- Tulis Laporan keluhan atau aspirasi anda dengan jelas dan lengkap
- Dalam 3 hari, laporan Anda akan diverifikasi dan diteruskan kepada instansi berwenang
- Dalam 5 hari, instansi akan menindaklanjuti dan membalas laporan
- Tanggapi kembali balasan yang diberikan oleh instansi dalam waktu 10 hari
- Laporan akan terus ditindaklanjuti hingga terselesaikan
Baca juga ini: Cara Melihat Instagram Private Inspect Element