Belakangan ini orang-orang banyak yang ingin menjadi youtuber, karna selain menjadi popular? untuk menjadi content creator youtube anda bisa menghasilkan uang yang banyak dari berbagai tempat. Apakah kamu bisa menjadi Youtuber? Mengapa tidak bisa, tentunya bisa tetapi ingat untuk menjadi youtuber bukanlah hal yang mudah, karna kamu harus rajin-rajin membuat video yang menarik.
Apa itu konten?
Konten adalah Sebuah bentuk informasi yang disampaikan berbantuk media. jadi kamu perlu memahami apa itu konten agar mempermudah pemahaman kamu untuk cara buat konten youtube yang terbaik, apa aja sih jenis konten yang ada?, kini saya akan memberikan 4 jenis konten yang perlu anda wajib mengetahui tentang ini:
- Konten yang berbentuk Tulisan:
Contohnya: artikel, koran, buku, surat.
- Konten berbentuk Suara:
Contohnya: radio, lagu, podcast.
- Konten berbentuk Gambar:
Contohnya: foto, peta, ilustrasi.
- Konten berbentuk Video:
Contohnya: tv, Video youtube,film.
Pada itinya konten itu memiliki arti yang sangat luas, jika kamu ingin membuat konten youtube? Kamu perlu memperdalam algoritma youtube agar kontenmu banyak dicari oleh banyak orang.
Mulai dari mana membuat konten youtube?
Untuk kamu yang sedang kebingungan mulai dari mana ya untuk membuat konten youtube yang bagus dan menarik untuk chanel youtube kamu:
1. Mencari Ide Konten yang benar
Kebanyakan orang bingung untuk mencari ide konten yang benar dan sesuai itu seperi apa? Yang harus kamu miliki adalah kamu harus mencari konten yang sesuai passion kamu, mengapa begitu karna jika kamu membuat konten yang sesuai passion kamu, semua yang kamu buat konten kamu akan merasa sangat menarik dan sangat mudah untuk dijalani oleh karna itu carilah konten yang sesuai passion kamu.
Akan aku bantu kamu untuk mencari konten yang sesuai passion kamu itu seperti apa? Saya akan memberi contoh-contoh konten yang sesuai passion seseorang, yaitu konten masak, main game,tutorial terbagi lebih banyak seperti tutorial Pendidikan,olahraga,dan elektronik, kita lanjutkan bisa konten yang berkaitan tentang komedi, film pendek, dan masih banyak banget kamu bisa explor lagi, mungkin saya akan buatkan program khusus bagaimana cara menemukan konten passionmu sendiri, akan coomingsoon ya.
2. Konsep Video yang menarik dan memberi banyak manfaat bagi banyak orang.
Setelah kamu menemukan konten yang akan kamu buat, hal yang ke 2 tidak kalah penting juga adalah di konsep konten yang menarik, bayangkan jika kamu memiliki ide konten yang sangat bagus dan berilian? Tetapi konsep video kamu itu hanya biasa aja, yang di buat di depan meja, latar belakang yang mungkin seadanya, suara audio yang mungkin kecil atau banyak transportasi yang lewat, ataupun menggunakan pakaian tidur ataupun pakaian yang berantakan, tentunya para pentonton akan skip videomu ataupun mungkin saja tidak akan menonton videomu.
Jadi membuat konsep video yang menarik akan menjadi faktor yang penting juga untuk kamu yang sedang mencari tahu untuk membuat konten youtube yang menarik, hal pertama yang harus kamu lakukan adalah riset kata kunci konten dengan cara melihat judul konten terbanyak yang dicari itu seperti apa? Contohnya cara membuat video tiktok, ketik di search youtube lihat apakah ada kata kunci yang di rekomendasi?
Gambar di atas adalah cara reset keyword yang baik dan benar, jika anda melihat ada 5 kata yang saya diceklis itulah kata kunci yang di rekomendasi mesin pencarian youtube yang artinya kata kunci tersebut adalah konten yang paling banyak dicari orang untuk mencari informasi tersebut. Setelah kamu sudah menemukan kata kunci yang kamu cari baru buatlah konsep video dengan membuat storyboard terlebih dahulu untuk membantu anda untuk memproduksi sebuah video dengan mudah.
3. Proses editing yang menarik
Setelah memproduksi film dengan tertata dengan rapih, hal yang penting yang ke 3 yaitu editing, mungkin kamu merasa bahwa skill editing video kamu kurang bagus kamu bisa mencari aplikasi editing yang mudah terlebih dahulu, saya ada membahas tentang aplikasi editing yang cocok untuk para pemula.
Baca juga ini:
9 Aplikasi Terbaik untuk Edit Video Android Offline
Proses editing adalah proses yang rumit bagi para pemula untuk mengedit sebuah video yang bagus, ingat di balik orang yang professional dalam dunia editing mereka juga terlahir yang tidak memiliki skill editing yang mungkin seumur hidupnya tidak pernah melakukan editing, maksud saya adalah “mulailah belajar” jika kamu ingin memiliki skill editing yang bagus hingga menjadi professional kamu harus memiliki pemikiran yang harus berkembang, karna jika kamu mulai belajar editing dari sekarang? Percayalah paling tidak 3 bulan kamu pasti akan memiliki skill editing yang sangat bagus… itupun jika kamu tidak malas untuk belajar hal baru.
4. Optimasi Video Youtube
Di proses ini adalah proses yang mungkin hal yang tidak penting menjadi sangat penting, jika orang bertanya skill apa yang harus dimiliki agar memiliki penonton yang organic atau sering disebut dengan real time, sesuai judul “optimasi video youtube”, disini saya akan jelaskan yang penting-penting saja karna jika saya jelaskan dengan rinci mungkin artikel ini bisa menjadi artikel terpanjang di dunia hehe, tenang saya akan buatkan artikel khusus untuk bagaimana cara optimasi video youtube.
Jadi apa saja yang perlu di optimasi pada video youtube kamu miliki?
1. Thumbnail
Buatlah thumbnail yang menarik penonton untuk menge-klik video kamu, agar penonton memiliki ekspetasi yang bagus untuk video youtube kamu, ingat jangan pernah menipu penonton jika kamu melakukannya maka kamu akan kehilangan banyak penonton kamu, buatlah hal yang menarik agar penonton bisa memiliki eksptasi yang tinggi pada videomu.
2. Judul video
Judul video juga yang terpenting untuk memaksimalkan optimasi video youtube anda, di judul sangat berpengaruh hampir 40% tingkat pengaruh pada optimasi video youtube anda, jadi pertimbangkan judul video konten kamu dengan baik-baik.
3. Deskripsi Video
Deskripsi video juga penting untuk optimasi video kamu, hasil reset pada tahun 2021 kini untuk membuat deskripsi video saat ini masih menjadi relevan di optimasi deskripsi video, memangnya berpengaruh dari mana? Iya menurut saya sangat berpengaruh karna deskripsi video akan sangat berpengaruh pada mesin pencarian google, yang artinya jika anda membuat deksripsi yang bagus, kamu bisa menjadi pencarian pertama di mesin pencarian google.
5. Konten yang berkualitas
Memiliki ketiga hal diatas belum hal yang pasti sempruna, karna kualitas konten yang bagus bisa disebut dengan investasi jangka Panjang, yang artinya seseorang yang tertarik dengan kontenmu? minimal 2-3x nonton di channel kamu.. biasanya youtube akan terus memberi video rekomendasi kepada si penonton di branda youtubenya tersebut, dan akan menjadi sebuah branding yang amat baik karna memiliki kualitas konten yang bagus.
Kunci sukses cara membuat konten youtube yang menarik
Kunci sukses itu ada di kamu, apakah kamu mau menerapkan ilmu-ilmu yang kamu pelajari Ketika anda sedang mendalami youtube, dan hal terpenting dan yang paling penting adalah di “konsisten”, konsisten uplod, konsisten bikin konten, konisten pada pembelajaran, semua hal itu perlu konsisten, jangan pernah memiliki mimpi yang tinggi jika kamu saja tidak mau konsisten dari sekarang, jika ada yang mengatakan untuk menjadi youtuber itu susah baget? Saya pasti akan tanyakan susahnya dimana? Apa yang bikin susah? Apakah yang susah itu adalah kemalasanmu? Yes tentu saja, jadi untuk menjadi youtuber yang terkenal kamu harus menjadi rajin, itulah yang disebut proses, jika artikel ini bermanfaat mohon bantuanya untuk bantu berbagi disemua social media agar semua orang bisa tahu cara membuat konten youtube yang menarik.